Warga Panik Berhamburan, Ketika Si Jago Merah Melalap Enam Kios Pasar Tradisional di Jombang

Suasana di Pasar Tradisional Desa Mojoduwur, Kecamatan Mojowarno, Jombang saat dilalap si jago merah. (Foto : SeputarJombang.com / Dandy Angga).

MOJOWARNO, SeputarJombang.com– Kebakaran hebat melanda Pasar Mojoduwur yang berada di Desa Mojoduwur, Kecamatan Mojowarno, Kabupaten Jombang, Jawa Timur, pada Jumat (9/5/2025) sore. Api membakar bagian dalam pasar dan menyebabkan sejumlah pedagang panik.

Kebakaran terjadi sekitar pukul 16.30 WIB. Api terlihat membesar dari salah satu kios di bagian tengah pasar, lalu dengan cepat merembet ke kios lainnya.

“Awalnya dari toko snack anak-anak, kemudian merembet ke kios gerabah dan kios pakaian,” kata Siti Romlah (45), salah satu pedagang di pasar tersebut.

Menurut Siti, saat ia tiba di lokasi, kobaran api sudah membesar dan mulai membakar beberapa kios. Sejumlah pedagang dan warga sekitar pun panik. Sebagian pedagang berusaha menyelamatkan barang dagangan mereka, namun tidak semuanya berhasil diamankan.

Petugas Pemadam Kebakaran Jombang yang datang ke lokasi langsung melakukan upaya pemadaman. Sedikitnya tiga mobil pemadam dan dua mobil tangki dikerahkan untuk memadamkan api. Hingga pukul 18.30 WIB, proses pemadaman masih berlangsung.

Kepala Desa Mojoduwur, Imam Bai Haki, membenarkan bahwa sejumlah kios di bagian tengah pasar hangus terbakar.

“Kurang lebih ada enam sampai tujuh kios yang terbakar. Sederet mulai dari kios snack, kios pakaian, hingga kios gerabah,” ujar Imam.

Beruntung, tidak ada korban jiwa maupun korban luka dalam peristiwa tersebut. Saat kebakaran terjadi, seluruh kios dalam keadaan tutup dan tidak ada pedagang di dalamnya.

“Alhamdulillah tidak ada korban. Dugaan sementara, api berasal dari korsleting listrik di salah satu kios,” kata Imam.

Pihak berwenang masih melakukan penyelidikan lebih lanjut untuk memastikan penyebab pasti kebakaran. (*)

Penulis : Dandy Angga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *